Rabu, 21 Oktober 2009

Gaun Pesta Brokat Emas dgn Bolero Pendek.

Gak banyak kok yg bisa dibahas dari gaun pesta berbahan brokat tule emas ini....hanya saja bahan tule brokat spt ini amat kaku dan sulit dibentuk...

Karena hanya dikenakan oleh para saudari pengantin ( ada 3 lagi dengan bahan yg sama tapi model berbeda) maka gaun ini tidak dipayet secara berlebihan selain juga karena bahannya sendiri sudah cukup mentereng untuk acara resepsi pernikahan sederhana....


Desain yang simple ini hanya membutuhkan bahan 2 mtr baik utk tule brokatnya maupun satin taffnya. Ditambah 75 cm utk boleronya yang sering juga disebut jaket pesta.

Bagian bawah gaun pesta emas ini hanya bermodel A-line. Namun bagian bawahnya berdetail cukup mewah. Nanti saya upload jg bbrp foto gaun saudari2nya...:p

Untuk budget, hanya ongkos jahit gaun 450 rb dan jahit boleronya 200 rb....

Contact person: adhinatalia [esia]021-9948 5040; [flexi] 021-3399 3273
Original Blog Posting and Written by adhinatalia. Reviews and Photos from other site will include sources link.

Terima jahit gaun pesta, gaun pengantin, kebaya akad dan kebaya modern utk personal. Detail klik ke http://payetgaunpesta.blogspot.com



Gaun Pengantin Backless Broken White

Gaun Pengantin warna putih tulang ini dipakai untuk keperluan acara pemberkatan nikah...berdesain sederhana namun elegan, gaun ini mengandalkan bahan chiffon halus yang ringan dan jatuh di badan...

Bagian belakang yang backless atau terbuka dengan model V panjang hingga bawah tali BH dan berhias ombak brokat di kiri kanannya mengesankan sexy namun tetap anggun...


Detail payet-payet hanya berpusat pada bagian atas gaun saja dan sekitar bawah dada yang di payet tabur serupa lis pita...



Tampilan keseluruhan gaun bisa dilihat pada foto2 d bawah ini....

Perhatikan detail lengkung renda yang dijahit pada tepian bawah gaun ini......juga gelombang "jatuhnya" yang alami......

Budget untuk gaun pengantin simple ini hanya 1,5 jt IDR siap pakai.

Contact person: adhinatalia [esia]021-9948 5040; [flexi] 021-3399 3273
Original Blog Posting and Written by adhinatalia. Reviews and Photos from other site will include sources link.

Terima jahit gaun pesta, gaun pengantin, kebaya akad dan kebaya modern utk personal. Detail klik ke http://payetgaunpesta.blogspot.com



Sabtu, 17 Oktober 2009

Gaun Pesta Midi Sexy Simple Dress :))

Gaun pesta yang satu ini beraura Sexy and Playful...Gaun terusan midi berdetail draperi acak di bagian dadanya...dengan payet-payet minimalis namun tetap bling-bling sesuai dengan image innocent yang diusung gaunnya....

Perhatikan detail twist pada bahu kiri dan kanannya... pertemuan bahu dihias oleh payet berdesain bunga yang berfungsi sebagai pemanis dan penguat aksen.......


Warna asli gaun ini adalah dusty pink untuk bahan chiffon dan ungu terang untuk bahan satin di dalamnya...

Saya sedang menyukai detail ruffles untuk pemanis....hehehe.. jadi tepian bawah gaun ini pun saya beri aksen ruffles dengan lebar 7 cm.






Budget keseluruhan gaun ini adalah 900 rb siap pakai utk ukuran S-M, klo L tambah jd 100rb lagi jadi 1jt yaaa...hehehehe...

Thx!

Contact person: adhinatalia [esia]021-9948 5040; [flexi] 021-3399 3273
Original Blog Posting and Written by adhinatalia. Reviews and Photos from other site will include sources link.

Terima jahit gaun pesta, gaun pengantin, kebaya akad dan kebaya modern utk personal. Detail klik ke http://payetgaunpesta.blogspot.com



Klik Ikon Segitiga utk membaca Judul2 Postingan Sebelumnya