Senin, 11 Januari 2010

Sisi Lain Seorang Anne Avantie....Sang Maestro Kebaya!




Siapa saat ini yang tidak mengenal brand name Anne Avantie? Desainer nomor satu di Indonesia untuk urusan Kebaya Modern. Beliaulah yang pertama mempelopori dan mengekplorasi model pembuatan kebaya hingga jadi tren nasional seperti sekarang ini.Tapi selain sebagai seorang Desainer Top, taukah qta seperti apa sosok kepribadian seorang Anne Avantie yang sesungguhnya?



Saat ini, khalayak pada umumnya hanya mampu melihat Sang Maestro Kebaya dari sisi glamoritasnya saja. Sepintas terbayang hidup enak yang dijalani dengan ketenaran dan harga jual Kebaya kreasinya yang kini sungguh fantastis! Namun, pernahkah terbersit di benak qta, bahwa ada masa-masa dimana seorang Anne Avantie harus menjual kipas angin, TV, setrika, hanya untuk makan keluarganya?



Yup! Tapi begitulah adanya...Dalam bukunya yang berisi perjalanan hidupnya saat mencari jati diri dan pergulatan dengan hidup, beliau menuturkan dengan penuh kejujuran segala cobaan yang dialami sebelum semua airmata dan kerja kerasnya berbuah manis. Pengalamannya dengan klien2 yg menuntut, tertipu langganan, berhadapan dengan penyitaan Bank hingga cacian para Debt Collector ( penagih utang ). Belum lagi penghinaan dari para pemilik toko bahan yang menolak menjual kain2nya dengan cara ngebon saat Anne jatuh. Terpuruk mungkin adalah kata yang terlalu ringan untuk mendeskripsikan penderitaan Anne semasa itu semua terjadi.



Dalam situasi yang seakan tak pernah bermurah hati kepadanya, Anne selalu mencari penghiburan dan perlindungan kepada Tuhan. Beliau adalah seorang katolik. Dan 'Doa' nya kepada Yesus baginya adalah segala-galanya. Putus asa tentu pernah menghampiri. Perasaan ingin menyerah juga tak asing dialami. Tetapi teman dan keluarga selalu bisa memulihkan semangat. Terutama dalam hal pencarian spiritualnya dengan Tuhan Jesus. Sumber kekuatan dan daya juang. Terasa nyata semua bimbingan dan bantuan kasihNYA di setiap cobaan yang teramat berat. Satu per satu, pintu kemudian mulai terbuka....



Anne Avantie, adalah seorang yang tak pernah kenal menyerah. Keadaaan yang serba kekurangan tidak menghalanginya untuk terus berkarya dan berusaha. Buku "Aku, Anugrah dan Kebaya" tidak dipenuhi omong kosong tak berarti. Semuanya ditulis dari hati yang paling dalam. Dipenuhi aura rasa syukur. Membuat buku ini menurut saya pribadi pantas disebut sebagai "Inspiring Book". Selain juga sangat memotivasi.



Banyak hal yang bisa qta pelajari soal hidup dan kepahitannya juga bagaimana melewatinya dari Sang Maestro. Ini juga yang membuat saya sangat mengaguminya. Dulu sebelum memiliki dan membaca buku beliau. Saya mengagumi keberanian Anne "membedah" dan "mengekspos" Kebaya. Karyanya murni, menggarap dan menciptakan gaya baru sebelum ada yang melirik untuk mengolah kebaya. Sampai kini Kebaya Modern ciptaannya telah menjadi tren setter dan bahkan kebanggaan Nasional di kancah Dunia.



Bukan hasil dari sebuah lompatan asal jadi, booming-nya Kebaya Modern Anne Avantie berasal dari tempaan hidup yang kemudian memrosesnya menjadi Anne yang lebih kuat dan juga siap. Tepat seperti Emas yang diuji dalam api. Lingkaran keluarga dan para sahabat menjadi sumber inspirasi dan dukungan moral. Karena itulah mereka sangat penting dalam hidupnya. Keluarga yang solid.



Dan Anne pun terus berkarya. Dari tangannya terwujud Kebaya-Kebaya Cantik yang tadinya tak terbayangkan bisa ada. Lebih suka untuk mengerjakan langsung ide-idenya di atas kain dan patung, Anne Avantie justru mementingkan hasil daripada sebuah gambar sketsa yang nampak sempurna. Tidak selalu gambar yang indah bisa benar-benar terwujud pada karya nyata. Jadi menurutnya hasil nyata berupa kebaya yang mempesona jauh lebih kuat 'berbicara.'



Jadi jika kebetulan kalian yang membaca ini adalah para calon desainer yang tidak bisa menggambar dengan bagus, jangan kecil hati...Karena Anne telah membuktikan, seorang desainer mapan tidak harus pintar menggambar, karena Beliau termasuk juga kalian bukan pelukis melainkan perancang busana! ^_^ So semangatlah!



Di luar semua kesibukkannya mengurus butik dan klien, Anne menyempatkan diri mengurus sebuah badan amal untuk para bayi dan anak2 penderita Hydrocephalus, yaitu pembengkakan pada kepala. Wisma Kasih Hydrocephalus pun dirintis dari nol. Bermula dari permintaan bantuan seorang anak bernama Aris, Anne pun tergugah dan menjadi yakin bahwa Tuhan menginginkannya untuk berkarya disini.






Banyak pihak meragukan kesungguhan Anne yang seorang perancang busana untuk sungguh2 terjun ke dalam pelayanan sosial ini. Pasalnya, profesi perancang busana dianggap dekat sekali dengan gaya hidup glamour dan pergaulan high class. Namun seiring berjalannya waktu semua omongan miring itu pun tertepiskan sudah. Anne membuktikan bahwa niatnya dalam melayani pun bukan niatan semusim. Termasuk saat ada gosip miring yang menyebutnya sebagai Waria gara2 Anne terjun dalam pelayanan kaum Waria dan Gay yang menjalani Hidup Baru.





Sekali lagi, keluarga adalah pusat kehidupan Anne Avantie. Hal ini memberikan contoh peneguhan bagi qta yg sedang diguncang prahara rumah tangga. Kekompakan dan keterbukaan serta kejujuran adalah kunci menuju kelanggengan dan kesuksesan dalam arti yang sebenarnya. Apalah artinya harta jika tiada cinta yang dibagi untuk orang2 terkasih? Inilah sisi lain dari seorang desainer kondang negeri ini. Sisi yang patut diteladani dan dibanggakan. Saya pribadi, sangat bersyukur bisa memiliki bukunya dan belajar tentang kenyataan. Membuat saya semakin yakin, saya berada di jalur antrian yang tepat! :)) GBU Anne!



Foto2 diambil dari buku "Aku, Anugrah dan Kebaya" tulisan Alberthiene Endah.
Tulisan di blog ini adalah opini saya sendiri, terinspirasi dari hidup Anne Avantie yang ditulis dlm buku tersebut di atas.


Contact person: adhinatalia [esia] 021-9948 5040 ; [flexi] 021-3399 3273
Blog Posting, Photos and Text are Originally Belong/Written by adhinatalia. Reviews and Photos from other site will include source's/author's link.

Terima jahit gaun pesta, gaun pengantin, kebaya akad dan kebaya modern utk personal. Detail klik ke http://payetgaunpesta.blogspot.com

Kamis, 10 Desember 2009

Jangan Pernah Patah Arang dalam membangun bisnis Anda!


Tulisan saya kali ini sama sekali tidak berhubungan dengan fashion atau jahit-menjahit yang saya geluti sebagai bagian dari jalan hidup saya... Kali ini saya ingin menuliskan sesuatu yang sekiranya bisa menjadi inspirasi dan semangat bagi teman2 yang ingin membuka bisnis dan belajar menjadi kuat.

Semua usaha yang kemudian sukses dan membesar pastinya selalu berawal dari kerja keras dan pengalaman2 mengatasi serta melewati berbagai level kesulitan yang hampir2 mencekik.... Sejujurnya bahkan tidak ada yang namanya selalu mulus dan selalu ber-fulus...hehehehe...

Kendala utama sebelum seseorang terjun dalam sebuah bisnis baik itu di bidang jasa mau pun produk nyata adalah selalu kesiapan mental qta. Orang yang mudah depresi dan kalut saat menghadapi masalah tidak akan bisa menemukan cara untuk melalui sebuah tantangan dan kesulitan yang dihadapi...

Saya menekankan kata "melalui", karena saya pribadi tidak hanya ingin berhenti saat berhadapan dengan problem tetapi justru harus bisa melaluinya sebaik mungkin...karena yang namanya qta manusia hidup, pasti ga akan pernah lepas dari masalah...

Tak ada manusia sempurna, kesempurnaan mutlak justru didapat dari pengalaman hidup dalam menyikapi rintangan yang akhirnya akan menempa qta menjadi seseorang yang berkualitas lebih dari waktu ke waktu.

Inilah nilai yang akan membawa qta ke jenjang yang lebih tinggi, yaitu yang disebut sebagai kesuksesan...Meski arti dari kata 'sukses' itu sendiri akan berbeda bagi setiap pribadi. Jika menurut pendapat saya sendiri, sukses adalah saat kamu berhasil meraih apa yang kamu goal-kan pada suatu waktu baik itu jangka pendek maupun jangka panjang dan kamu bisa menikmatinya....klo ga bisa menikmati bukan sukses namanya walau pun harta bertambah...^_^ tapi DL...heheheeh...

Hidup itu bagaikan permainan Catur...Itu sebabnya saya memilih foto di atas sebagai inspirasi tulisan saya kali ini. Bagi teman2 yang mengerti cara memainkannya tentu paham maksud saya...bagi yang belom bisa main catur, boleh tuh dicoba belajar..berguna loh untuk membangun pola pikir yang kritis! Pola pikir seperti ini akan selalu berguna dan dapat diaplikasikan dalam aspek2 kehidupan yang mana pun...terutama, bisnis!

Jika mau dijelaskan secara ringkas, mungkin spt ini...Dlm permainan catur qta hrs bisa membaca strategi lawan dan kemungkinan2 serangannya. Selain itu qta jg dituntut untuk bisa mengawasi keamanan pertahanan wilayah sendiri serta melakukan penyerangan. Jebakan yang seolah tidak berbahaya namun menggiurkan lawan atau qta juga melatih agar qta tidak mudah terkecoh dengan iming2 melainkan hrs fokus pada tujuan semula.... samarkan tujuan gerakan anda....qta hrs tau kapan waktunya mundur dan kapan waktunya maju...

Dunia bisnis itu keras, dari segi permainan catur jika kamu tidak melawan secara dinamis dan bergerak efektif maka kamu akan mati alias Skak Mat deh...jadi sebaiknya tak ada langkah yang terbuang sia2....

Jangan sekali-kali menyerah hanya karena kehilangan banyak prajurit dan menteri...Adik saya saja bisa men-Checked Mat hanya dengan 2 kombinasi menteri. Semangat pantang menyerah sampai titik darah penghabisan ini yang akan membantu anda bertahan di masa sulit dan tetap berpikir realistis.

Gak perlu jadi Grand Master kok untuk memahami semua ilmunya....:)) Yang utama adalah merasakan dan menyerapi inti atau jiwa permainannya....

Di atas semua itu, dalam hidup saya sendiri, doa yang berpasrah dan tulus ikhlas dalam menjalani setiap cobaan benar2 sangat bekerja dan kuasanya mutlak dalam penyelesaian setiap persoalan. Ketrampilan qta sebagai manusia mungkin terbatas, tetapi apabila kalian percaya kalau Tuhan memang mau ikut campur dalam perkara qta...Kalian boleh yakin seyakin-yakinnya bahwa Tidak Akan Ada yang sanggup menghadang jalan teman2 untuk maju dan berhasil!

Semoga berguna ya buat semua yang membaca....^_^ Maju terus!


Contact person: adhinatalia [esia]021-9948 5040; [flexi] 021-3399 3273
Blog Posting, Photos and Text are Originally Belong/Written by adhinatalia. Reviews and Photos from other site will include source's/author's link.

Terima jahit gaun pesta, gaun pengantin, kebaya akad dan kebaya modern utk personal. Detail klik ke http://payetgaunpesta.blogspot.com

Senin, 07 Desember 2009

Gaun Pesta Emas Full Payet untuk Mama Pengantin.

Detail payet ronce/untaian pada punggung seperti ini ternyata banyak disukai dan diminta klien2 saya....begitu pun pada gaun tule emas tembaga/bronze ini.....Untaian payet bambu Jepang ini diselingi oleh kristal-kristal swarovski bulat berbagai ukuran dan warna.

Pada bagian depan atasan gaun ini terutama pada halter neck-nya dipenuhi dengan payetan tabur dan kristal...Disebut payet 'tabur' karena hasilnya bagai ditaburkan begitu saja di atas kain...padahal..jahitnya sebutir-sebutir loohhh...hiiikksss....andai bisa di-lem....hehehehe ^_^



Bagian depan dada gaun ini aslinya agak polos karena tule full payet ini hanya 'ramai' di bagian kaki saja....sedangkan tule bagian atasnya hampir bisa dibilang kosong... Bagian dada pada foto di atas ini adalah hasil akhir gaun setelah 'ditambal' dengan ketrampilan tangan menempelkan dan menyesuaikan aplikasi2 tempelan dari sisa bahan kainnya. Begitu pula dengan bunga2 yang berjejer di garis atas dada. Jadinya sangat glamour dan wah! kan?



Gaun pesta untuk mama pengantin ini dimaksudkan untuk dikenakan pada saat resepsi di Hotel JW Marriott, yang pada postingan lalu telah saya bahas mengenai gaun pemberkatannya... Yap! ini adalah gaun resepsinya!


Dan inilah bahan kain tule full mote itu, gaunnya sendiri dibuat bermodel sleek dress dengan tali ke leher yang disebut Halter Neck, dengan punggung terbuka/ backless dan sedikit lengkung di detail bentuknya.

Selain dilapisi dengan silk sateen sebagai bahan dalamannya, gaun ini juga dilapisi dengan silk organza yang bernuansa gradasi emas-coklat-tembaga ke marun. Warna emas di atas dan warna marunnya ditaruh di bagian kaki.



No question, gaun ini sangat-sangat.. mewah dan berkilauan. ^_^

Budget untuk menjahitkan gaun berbahan payet penuh seperti ini juga cukup costly ya secara pola potongnya aja ribet banget...misalnya mote2 yang lepas berserakan dan saya harus menjahitnya kembali serta mematikan benang2 yang terputus akibat dipotong sesuai polanya untuk dijahit...fiuhh...

So, jangan teriak klo ongkos jahitnya saja 1,000,000 IDR dan untuk tambahan payet2nya di dada serta leher dan punggung adalah 500, 000 IDR termasuk kristalnya.

Bahan brokat tulenya sendiri menurut klien saya berharga 2,800,000 IDR / meternya loh? Dan itu ada 2 meteran... Wauuu....


Contact person: adhinatalia [esia]021-9948 5040; [flexi] 021-3399 3273
Blog Posting, Photos and Text are Originally Belong/Written by adhinatalia. Reviews and Photos from other site will include source's/author's link.

Terima jahit gaun pesta, gaun pengantin, kebaya akad dan kebaya modern utk personal. Detail klik ke http://payetgaunpesta.blogspot.com

Klik Ikon Segitiga utk membaca Judul2 Postingan Sebelumnya