Selasa, 27 April 2010

A to Z Istilah Fashion karangan Goet Poespo, buku pegangan wajib para pelaku industri Fashion!


Buku terbitan Gramedia Pustaka ini sungguh penting untuk dijadikan pegangan bagi para pelaku Industri Fashion, termasuk pelajar bidang studi fashion design, designer, tukang jahit dan tukang pola, bahkan para costumer/fashionista.


Goet Poespo adalah salah seorang suhu fashion yang saya kagumi. Beliau punya banyak pengetahuan mendalam berdasarkan pengalaman dan pendidikan serta riset2 pribadinya tentang segala sesuatu di dunia tata busana ini.
 

Buku karya beliau ini, bisa dikatakan sebagai kamus fashion. Sebab selain isinya begitu lengkap mulai dr sejarah singkat asal usul setiap istilah hingga ilustrasi yang memikat dan sangat jelas, buku ini juga memberikan direktori dan sekilas biografi para desainer dunia.




Banyak sekali yang bisa qta pelajari dari buku ini. Saya sangat menyarankan secara pribadi ( artinya saya menulis ini secara independen tanpa imbalan komisi/promosi apa pun dari Gramedia ) untuk memilikinya bagi teman2 yg berkecimpung di bidang yg sama dengan saya atau teman2 yg tertarik untuk mempelajari sebagai bekal pengetahuan umum.


Sekalipun qta sudah memahami dan belajar banyak hal, menambah pengetahuan dan mengembangkannya akan selalu membuat qta jd yg terdepan. :))

"So, selamat belajar, Friends!"

Contact person: adhinatalia [esia] 021-9948 5040 ; [flexi] 021-3399 3273
Terima jahit gaun pesta, gaun pengantin, kebaya akad dan kebaya modern utk personal. Detail klik ke http://payetgaunpesta.blogspot.com

Boleh meng-copy artikel dan diposting ulang di blog atau web Anda tanpa perubahan dengan menyertakan link ke artikel asli di blog ini. Boleh menggunakan sketsa dan rancangan untuk keperluan pribadi ( bukan untuk komersial/jualan ) dengan menyertakan informasi asal rancangan dari blog ini dan atas nama adhinatalia. Penawaran kerjasama untuk promo media, iklan atau pemakaian konten blog ini dgn tujuan menghasilkan profit wajib memberitahukan dan mendapatkan persetujuan dari saya sebagai pemilik blog. Terimakasih!

Blog Posting, Photos and Text are Originally Belong/Written by adhinatalia. Reviews and Photos from other site will include source's/author's link. No derivative of this blog content. Any commercial purposes needs approval from me (adhinatalia). You may re-post this article, share or re-publish the image on your web/blog with an URL inserted linking to the original content from this blog.

Senin, 26 April 2010

Kebaya Pengantin Modern Merah Putih Sang Perwira.


Kebaya ini dikenakan dengan padanan songket berwarna merah terang sesuai dengan payetnya. Jika dikenakan lengkap maka warna-warna merah yang mencolok ini akan tampak serasi dan selaras dengan warna merah-emas songketnya.


Pemesan kebaya ini kebetulan adalah pasangan penegak hukum dan perwira negara. Jadi warna pilihan ini juga sangat cocok mewakili sebagai simbol rasa patriotisme keduanya saya rasa... Suatu hal yang sekarang ini patut dipertanyakan pada diri qta masing2...seberapa besar rasa cinta dan bangga qta pada negara? :)
( jadi curcol kok?..hahaha...)



Anyway, batu2 kristal itu asli Swarovski yang akan berpendar dengan cantik dan sempurna, saat terkena cahaya matahari atau pun lampu pesta. Jelas kualitasnya berbeda dengan batuan imitasi yang lainnya...:D


Detail payet yang dipasang pada tepian tule kebaya panjang ini benar2 rapat dan penuh. Mengelilingi ekor kebaya 60 cm-nya yang menyapu lantai. 


Payet pada body kebaya adalah hasil kerja tangan yang berupa lukis motif pada bahan polos bustiernya dan kombinasi aplikasi potongan bunga-bunga brokatnya. Semua itu membentuk pola motif payet yang unik seperti bisa dilihat pada foto-foto berikut.


Sebuah hasil kerja keras yang lain dari Payet Gaun Pesta, dan saya bahagia berhasil menyelesaikannya. Semoga teman2 yg membaca blog ini juga menyukainya...:))



Budget untuk kebaya seperti ini adalah 3,5 juta rupiah.

Contact person: adhinatalia [esia] 021-9948 5040 ; [flexi] 021-3399 3273

Terima jahit gaun pesta, gaun pengantin, kebaya akad dan kebaya modern utk personal. Detail klik ke http://payetgaunpesta.blogspot.com
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-No Derivative Works 3.0 Unported License
Boleh meng-copy artikel dan diposting ulang di blog atau web Anda tanpa perubahan dengan menyertakan link ke artikel asli di blog ini. Boleh menggunakan sketsa dan rancangan untuk keperluan pribadi ( bukan untuk komersial/jualan ) dengan menyertakan informasi asal rancangan dari blog ini dan atas nama adhinatalia. Penawaran kerjasama untuk promo media, iklan atau pemakaian konten blog ini dgn tujuan menghasilkan profit wajib memberitahukan dan mendapatkan persetujuan dari saya sebagai pemilik blog. Terimakasih!
Blog Posting, Photos and Text are Originally Belong/Written by adhinatalia. Reviews and Photos from other site will include source's/author's link. No derivative of this blog content. Any commercial purposes needs approval from me (adhinatalia). You may re-post this article, share or re-publish the image on your web/blog with an URL inserted linking to the original content from this blog.
Creative Commons License

Jumat, 09 April 2010

Kebaya Modern Krah Dracula; cara buat krah kebaya dan foto kebaya di badan.

Ini dia foto-foto yang dijanjikan saat kebaya krah dracula dari postingan kebaya pengantin sebelumnya dikenakan oleh Sang Mempelai...Pas dan sangat cantik...saya tidak berlebihan kan? ^_^  Selain itu saya jg memuat foto-foto di balik pembuatan Krah Kebaya model Dracula ini...Semoga bisa menjadi bantuan bagi teman2 penjahit yang sering membuka blog saya....Hi teman2, thanks ya buat supportnya dan friendshipnya dimanapun kalian berada! God Bless U all...

 
Pssttt...maaf, foto-fotonya memang agak blur soalnya pengantinnya ga mau diam saking senangnya...hehehehe...Congrats ya!


Cara pembuatan krah kebaya ini tidak sulit, mula-mula kita buat pola dasar bulan sabit sesuai ukuran panjang krah yang dibutuhkan. Untuk lebarnya tergantung pd lebarnya ombak brokat yang akan digunakan dan lebar yg diinginkan pemesan kebayanya...Setelah itu lapis kain keras dan jahit tindas silang menyilang yg rapi. Ini untuk memudahkan penjahitan kawat halus dengan tangan dan membuat lapisan krah jd mantap. Kain keras bs didobel jika diperlukan..


Begini tampilannya saat dipasang di patung untuk memastikan bentuk krahnya sudah sesuai dengan yg diinginkan...


Kalau dasar kerahnya sudah jadi, kita atur lapisan bunga atau ombak brokat yang hendak digunakan sebagai aplikasi pada Krah Dracula ini. Tentunya harus dipotong dan disambung agar didapat bentuk lekukan yang sesuai...lalu di-som halus dan rapat2 menggunakan benang jahit biasa, tidak perlu yang kenur/plastik transparan karena akan kendur dan melar saat di-dry clean...Setelah jadi akan seperti foto di bawah ini...


Aplikasi pada krah dikerjakan pada kedua sisi jadi bolak balik dijahitkan rapat dan kuat, tentunya dengan memperhatikan kesamaan lekukan brokat depan dan belakang. .


Dan ini untuk foto-foto rok bawahnya sebagai padanan kebaya modern ini. Biasanya kebaya dipadukan dengan kain Batik, tetapi jika ingin sesuatu yang lain bisa juga  berkreasi dengan bahan polos dan model rok  modern yang disesuaikan dengan gaya kebayanya...karena Kebaya Modern sekarang ini sudah sangat adaptable...sudah begitu cantik menyatu dengan macam-macam desain fashion terkini sehingga tidak mustahil jika kelak Kebaya Modern bisa menjadi sebuah rancangan yg bisa diterima oleh kalangan Fashion Dunia sebagai salah satu Best Art Handwork Creation...Hopefully can! :)



Contact person: adhinatalia [esia] 021-9948 5040 ; [flexi] 021-3399 3273

Terima jahit gaun pesta, gaun pengantin, kebaya akad dan kebaya modern utk personal. Detail klik ke http://payetgaunpesta.blogspot.com

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-No Derivative Works 3.0 Unported License

Boleh meng-copy artikel dan diposting ulang di blog atau web Anda tanpa perubahan dengan menyertakan link ke artikel asli di blog ini. Boleh menggunakan sketsa dan rancangan untuk keperluan pribadi ( bukan untuk komersial/jualan ) dengan menyertakan informasi asal rancangan dari blog ini dan atas nama adhinatalia. Penawaran kerjasama untuk promo media, iklan atau pemakaian konten blog ini dgn tujuan menghasilkan profit wajib memberitahukan dan mendapatkan persetujuan dari saya sebagai pemilik blog. Terimakasih!

Blog Posting, Photos and Text are Originally Belong/Written by adhinatalia. Reviews and Photos from other site will include source's/author's link.

No derivative of this blog content. Any commercial purposes needs approval from me (adhinatalia). You may re-post this article, share or re-publish the image on your web/blog with an URL inserted linking to the original content from this blog.

Creative Commons License

Klik Ikon Segitiga utk membaca Judul2 Postingan Sebelumnya